8 Tips Diet Sehat dan Sesuai Saran Dokter! Ayo Coba Lakukan

- 12 Agustus 2021, 20:44 WIB
Ilustrasi diet karbohidrat menjadi cara untuk menjaga diri ketika belum mendapat vaksin.
Ilustrasi diet karbohidrat menjadi cara untuk menjaga diri ketika belum mendapat vaksin. /

Portalbangkabelitung.com – Diet adalah bahasan yang tidak pernah lekang oleh waktu. Setiap orang selalu mendambakan badan yang ideal dan perfeksionis.

Tapi terkadang, dengan tidak mengontrolnya pola makan dapat berakibat pada naiknya berat badan dan menimbulkan kekahwatiran.

Badan yang tidak ideal dapat menurunkan peforma penampilan Anda. Sedangkan dengan badan yang ideal, Anda lebih tampil menarik dan mudah dalam melakukan pekerjaan.

Baca Juga: Jangan Asal Diet! Perhatikan Tata Caranya Dan Komponen Utamanya

Beragam cara mudah menurunkan berat badan dengan diet?

Berikut ini adalah beberapa cara mudah menurunkan berat badan yang bisa kamu terapkan:

  1. Minum air sebelum makan

Menurut penelitian, minum air sebelum makan bisa membantu menurunkan berat badan. Minum air sebelum makan dapat membuatmu lebih cepat merasa kenyang, sehingga keinginan untuk melahap makanan dalam jumlah banyak dapat berkurang.

Selain itu, perlu kamu sadari bahwa rasa haus terkadang muncul menyerupai rasa lapar. Jadi saat mulai merasa lapar, coba atasi dengan minum air putih terlebih dahulu, dan hanya makan pada waktunya. Dengan menerapkan cara ini, jumlah kalori yang kamu konsumsi juga dapat berkurang.

 Baca Juga: Fakta Bahwa Uang Dapat Membeli Kebahagiaan! Jika Anda Menghabiskannya dengan Benar

  1. Jangan lupa sarapan

Tahukah kamu, sarapan adalah bagian penting dari penurunan berat badan? Dengan sarapan rutin, keinginan untuk mengonsumsi makanan atau camilan yang tidak sehat jadi berkurang.

Membiasakan diri sarapan juga akan membuat rasa lapar di siang hari berkurang. Efeknya, keinginan untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah berlebihan pada jam makan siang akan turut berkurang.

 Baca Juga: 5 Tips Praktis Diet dan Menyehatkan Badan! Atur Jadwal Makanmu

  1. Konsumsi makanan yang tepat

Kamu yang sedang menjalani program penurunan berat badan, disarankan untuk mengonsumsi makanan berprotein dan berserat.

Makanan berprotein bisa membantu tubuh membakar lemak dan menjadi sumber energi. Pilih sumber protein yang sehat untuk tubuh, seperti putih telur, yoghurt, daging tanpa lemak, makanan laut, kedelai, kacang-kacangan atau keju.

Selain makanan yang tinggi protein, perbanyak pula konsumsi makanan berserat. Makanan berserat dapat membuatmu merasa kenyang lebih lama, namun rendah kandungan kalori.

 Makanan berserat yang bisa kamu konsumsi di antaranya adalah sayur, buah, makanan yang terbuat dari biji-bijian utuh, kacang-kacangan, dan gandum. Buah yang mengandung lemak sehat, seperti alpukat, juga baik dikonsumsi untuk diet.

 Baca Juga: Peneliti Telah Menemukan Trik Sederhana untuk Membuat Pengalaman Lama Terasa Segar Kembali

  1. Makan dalam porsi kecil

Kamu bisa menyiasatinya dengan memakai piring atau mangkuk yang lebih kecil saat mengambil makanan.

Menurut penelitian, makan dengan piring atau mangkuk kecil dapat membuat kamu terbiasa makan dengan porsi yang sedikit, sehingga jumlah asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh juga akan berkurang.

Makan dengan porsi kecil namun sering, yaitu 4-5 kali sehari, lebih baik dalam membantu menurunkan berat badan ketimbang makan dalam porsi besar sebanyak 3 kali sehari.

 Baca Juga: Ekspansi Alam Semesta! Menunjukkan Kita Membutuhkan Fisika Baru untuk Menjelaskannya

  1. Makan secara perlahan

Selain makan dalam porsi kecil, makan secara perlahan dan santai juga dapat mendukung penurunan berat badan.

Dengan kebiasaan makan seperti ini, tubuh dapat mengirim sinyal kenyang ke otak sebelum kamu menghabiskan terlalu banyak makanan.

 

  1. Tidak perlu menghindari makanan tertentu

Baca Juga: Objek Tata Surya Baru Membuat Kasus Planet Sembilan Lebih Kuat

Tidak perlu menghindari makanan yang kamu suka. Jika kamu menjauhi makanan tersebut, keinginanmu untuk mengonsumsinya malah akan jadi lebih kuat.

Jadi kuncinya bukan menjauhi, tapi membatasinya. Sebagai contoh, kamu bisa membeli kue kering satuan, ketimbang membelinya dalam kotak atau stoples.

 

  1. Tidur cukup

Selain menjaga pola makan, pastikan waktu tidurmu tercukupi dengan baik. Sebab, saat kamu kurang tidur, produksi hormon ghrelin yang merangsang nafsu makan dapat meningkat.

Baca Juga: 3 Tips Mudah Membuat Wajah Glowing Alami

 Efeknya, kamu akan mengonsumsi makanan berkalori tinggi dalam jumlah banyak. Tentunya hal ini akan membuat diet penurunan berat badanmu jadi berantakan.

 

  1. Bergerak aktif

Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa olahraga selalu dikaitkan dengan penurunan berat badan. Olahraga yang dilakukan secara rutin akan membantu membakar kelebihan kalori yang tidak bisa dipangkas hanya dengan menjalani diet.

 Baca Juga: Jangan Asal Diet! Perhatikan Tata Caranya Dan Komponen Utamanya

Kamu dapat mempraktikkan cara mudah menurunkan berat badan di atas sebagai bagian dari pola hidup sehat.

Jangan tergoda oleh berbagai diet menurunkan berat badan dengan cepat, seperti diet jus buah dan sayur, diet ekstrim VLCD, karena berisiko mengganggu kesehatan dan membuat berat badan mudah untuk naik kembali.

Jika perlu, kamu dapat berkonsultasi dengan dokter gizi untuk program penurunan berat badan. Dokter gizi akan memberikan rencana diet yang sesuai kondisi kesehatanmu.***

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: aladokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x