6 Tips Menyimpan Daging Kurban di Lemari Pendingin, Awet dan Tahan Lama

- 11 Juli 2022, 14:50 WIB
Tips Menyimpan Daging Qurban Agar Tahan Lama
Tips Menyimpan Daging Qurban Agar Tahan Lama /pixabay.com

Portalbangkabelitung.com - Tips dan cara menyimpan daging kurban di kulkas agar awet dan tahan lama.

Hari raya Idul Adha merupakan hari dimana umat muslim melakukan sunnah, yaitu pemotongan hewan kurban.

Setelah mendapatkan daging kurban, biasanya tidak semua daging langsung diolah dalam sekali masak.

Baca Juga: Cara Menyimpan Daging Kurban dari Idul Adha di Kulkas Agar Awet dan Tetap Segar

Tim portalbangkabelitung.com telah merangkum beberapa tips dalam penyimpanan daging kurban agar daging tetap terjaga dan tahan lama.

Yuk simak tips dan cara penyimpanan daging kurban berikut agar aman di konsumsi dalam waktu yang lama.

Baca Juga: Tips Menyimpan Daging Kurban Agar Tahan Lama

1. Jangan dicuci

Hindari mencuci daging kurban sebelum menyimpannya di lemari pendingin.

Hal itu akan mengakibatkan air menyerap ke dalam daging dan membuat daging menjadi cepat busuk.

Sebaiknya, keringkan daging menggunakan tisu atau handuk kering terlebih dahulu, Masukkan ke wadah tertutup atau plastik wrap baru kemudian disimpan di lemari pendingin.

Baca Juga: Tips dan Cara Menyimpan Daging Kurban Idul Adha 2022 Di Dalam Kulkas

2. Potong Sesuai Takaran

Sebelum memasukkan ke kulkas, ada baiknya daging dipotong sesuai takaran untuk proses selanjutnya.

Hal ini bertujuan untuk meminimalisir bakteri pada daging ketika dicairkan.

Selain itu, hal tersebut berfungsi untuk menghemat ruang penyimpanan.

Baca Juga: Hujan Meteor di Langit Bandung Juli 2022, Apa Dampaknya? Ini Penjelasan BRIN

3. Masukkan Daging di Wadah Tertutup

Penyimpanan daging wajib dimasukkan ke dalam wadah tertutup dan kedap udara.

Bisa menggunakan plastik bening atau plastik wrap.

Hal ini bertujuan untuk menjaga suhu daging agar tetap segar.

Baca Juga: Link Nonton Thor Love and Thunder SUB INDO Full Movie, Akses Resmi Nonton Bioskop: Beli Tiket Secara Online

4. Segera Masukkan ke Chiller atau Lemari Pendingin

Sebaiknya daging tidak dibiarkan di suhu ruangan lebih dari dua jam, hal ini untuk mencegah berkembangnya mikroorganisme yang mempengaruhi kualitas daging.

Sebelum memasukkan ke freezer, ada baiknya memasukkan daging ke lemari pendingin atau chiller terlebih dahulu, supaya tidak mengalami perubahan suhu secara drastis.

Baca Juga: Tips Menyimpan Daging Kurban Idul Adha Seperti Sapi dan Kambing Tanpa Kulkas Agar Tahan Lama

5. Masukkan Freezer

Setelah dirasa cukup di dalam chiller, barulah daging tersebut dimasukkan ke dalam freezer.

Berikut suhu dan waktu penyimpanan yang aman untuk menyimpan daging dalam freezer dilansir dari Food and Drug Administration.

Daging yang dimasukkan ke dalam kulkas dengan suhu -18 derajat Celsius bisa tahan 1-2 bulan di freezer.

Baca Juga: Tips Aman Makan Daging Sapi atau Kambing Saat Idul Adha Untuk Penderita Kolestrol Tinggi

Untuk penyimpanan dengan suhu di bawah 30 derajat, daging bisa aman dikonsumsi hingga 10 hingga 12 bulan.

6. Jangan Cairkan Daging Pada Suhu Ruang

Daging yang akan dikonsumsi jangan langsung dikeluarkan dari freexer dan dicairkan di suhu ruang.

Sebab daging akan dengan mudah terkontaminasi dengan bakteri.

Baca Juga: Tips Mudah Menyimpan Daging Kurban Idul Adha di Kulkas Dengan Baik Agar Tahan Lama

Cara mengatasinya bisa dengan mencairkannya terlebih dahulu di mesin pendingin atau chiller.

Hal itu membuat daging akan mencair tanpa kehilangan suhu dingin.

Itu tadi tips dan cara menyimpan daging kurban agar daging aman dan tahan lama.***

Editor: Dea Megaputri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah