Posting Ucapan Selamat Hari Air Sedunia, Warganet Minta Moeldoko Minta Maaf ke SBY

- 24 Maret 2021, 09:58 WIB
Bergaya bak Petani dengan Sepeda Ontel di Pesawahan, ini Pesan Moeldoko di Hari Air Sedunia
Bergaya bak Petani dengan Sepeda Ontel di Pesawahan, ini Pesan Moeldoko di Hari Air Sedunia /Mantrasukabumi/dr_moeldoko

Portal Bangka Belitung- Setelah terpilih menjadi ketua umum (Ketum) Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang, Sumatera Utara, Moeldoko tak pernah lagi menampakkan dirinya.

Namun, pada peringatan Hari Air Sedunia pada Senin 22 Maret 2021 kemarin, Mantan Panglima Jenderal TNI itu mengunggah sebuah ucapan di akun Instagram pribadinya @dr_moeldoko.

Dalam unggahan tersebut, Moeldoko menyebutkan bahwa air adalah sumber kehidupan bagi masyarakat, khususnya para petani dalam merawat sawah dan hasil panennya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Masuk 3 Besar Capres Pilihan Milenial: Saya Tetap Semangat, Kreatif, dan Inovatif

Dikutip dari Serang News, “Bagi petani, air adalah sumber kehidupan yang mereka rawat agar dapat mengantarkan mereka hingga musim panen. Peringatan Hari Air Sedunia ini dilakukan untuk mengingatkan kita pentingnya menjaga kelestarian air dan sumber air kita. Untuk kehidupan kita, serta bagi kehidupan anak cucu kita kelak,” tulis Moeldoko di Instagramnya.

Akan tetapi, postingan Moeldoko itu diramaikan netizen, mereka menyampaikan sejumlah komentar kepada Moeldoko.

Dalam komentar itu, ada yang memuji. Tapi tak sedikit pula Netizen yang menyangkut pautkan dengan polemik kudeta yang kini terjadi di tubuh partai Demokrat.

Baca Juga: Tanggapi Sidang Rizieq Shihab, Rocky Gerung: Pemerintah Buta Sejarah

Salah satunya dari akun @rihanurduni, yang mengingatkan Moeldoko untuk segera minta maaf ke SBY, terkait dugaan kudeta Partai Demokrat.

"Halo Bapak Ketum PD Abal abal, sudah ingat belum kalau bapak diangkat Panglima TNI karena Pak SBY ? masih ada kesempatan untuk minta maaf Pak," tulis komentar pedasnya di akun Instagram.

Sedangkan akun lainnya yakni @ryansaputra930, justru mengucapkan selamat kepada Moeldoko.

Baca Juga: Kepolisian Imbau Masyarakat Agar Jauhi Lokasi Mile 50 Karena Diduga Sebagai Kamp KKB

"Selamat Pak. Atas terpilihnya sebagai Ketum Partai Demokrat yang baru. Dan Bapak sudah berhak untuk mengganti nama Museum yang ada di Pacitan," timpalnya.

Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara pada Jumat, 5 Maret 2021 lalu, Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko dinobatkan sebagai Ketua Umum (Ketum) partai berlambang mercy itu.

Walaupun sebelumnya Moeldoko sempat menyangkal sebagai orang dibalik kudeta Partai Demokrat, dan menggeser sang putra mahkota yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Namun faktanya, Moeldoko kini menjadi ketua umum.

Baca Juga: Kabar Gembira, Jusuf Kalla Sampaikan Masjid Boleh Dibuka Selama Bulan Ramadhan: Harus Pakai Masker

Artikel ini sebelumnya telah terbit di SerangNews.com dengan judul "Posting Ucapan Hari Air Sedunia di Instagram, Netizen Singgung Moeldoko Minta Maaf ke SBY" Pada 24 Maret 2021*** (Serang News/Ade Maulana)

Editor: Suhargo

Sumber: Serang News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x