Ruhut Sitompul Minta Sejumlah Pihak Jangan Semena-mena Suruh Jokowi Pecat Moeldoko

- 10 Maret 2021, 14:32 WIB
Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul.
Politisi PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul. /Tangkapan layar YouTube Ruhut P Sitompul.

Portalbangkabelitung.com - Politisi PDI Perjuangan Ruhut Sitompul angkat bicara terkait polemik Partai Demokrat yang menyinggung nama Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Ruhut mengaku geram kepada sejumlah pihak yang terus meminta Jokowi memecat Kepala Kantor Staf Presiden (KSP) Moeldoko.

Seperti diketahui, Moeldoko terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat versi Kongres Luar Biasa di Deli Serdang, Sumatra Utara.

Baca Juga: Varian Virus B117 Ditemukan di 4 Provinsi, Kemenkes:: Vaksin yang Digunakan Masih Sangat Efektif

Ruhut Sitompul sebelumnya mengaku mengetahui seluk beluk yang ada di Demokrat karena dulunya ia kader dari partai tersebut.

Ia bahkan menilai, partai Demokrat tidak menunjukkan perubahan sama sekali.

Ruhut pun berpesan pada pihak yang tidak mengerti masalah ini untuk diam saja dan tidak ikut campur.

“Tolong yang tidak mengerti permasalahan di Partai Demokrat tutup mulut jangan sok pintar," cuit Ruhut Sitompol dalam akun Twitternya, @ruhutsitompul.

Baca Juga: Karena Jarak yang Terlalu Dekat, Sebuah Bus Pariwisata Alami Kecelakaan dan Terguling

Ruhut juga meminta pihak-pihak tersebut jangan semena-mena menyuruh Presiden Jokowi untuk memecat KSP Moeldoko, sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-depok.com dalam artikel, "Dukung Penuh KLB, Ruhut Sitompul: Partai Demokrat Sekarang Hanya Satu, yang Ketua Umumnya Pak Moeldoko!".

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiranrakyat-depok.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x