Mendag Muhammad Lutfi Jamin Tak Ada Impor Beras Saat Petani Panen Raya

- 20 Maret 2021, 12:25 WIB
                               Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi.
Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi. /Dok. Biro Humas Kemendag

Dia juga menyampaikan bahwa data harga beras dalam sepekan terakhir tetap stabil di angka Rp11.000 per kilogram.

Baca Juga: Pasca Dipaksa Mundur dari Turnamen All England 2021, Tim Bulutangkis Indonesia Minta Dipulangkan Secepatnya

Sementara itu, impor yang dimaksud adalah kebijakan impor sebagai pemenuhan stok di Bulog, untuk berjaga-jaga.

Kebijakan tersebut dipilih, karena mengingat rendahnya daya serap gabah oleh Bulog pada Maret 2021.

Hal itu adalah karena faktor musim hujan yang berdampak pada basahnya gabah, sehingga Bulog hanya bisa menyerap 85 ribu ton gabah.

Baca Juga: Muhammad Qodari Sebut Dukungan Terhadap Jokowi-Prabowo Ikut Pilpres 2024 Semakin Banyak

“Jadi hitungan saya, stok akhir Bulog yang 800 ribu dikurangi stok impor 300 ribu ton. Berarti stok itu tidak mencapai 500 ribu ton, ini yang paling rendah dalam sejarah Bulog,” tutur Muhammad Lutfi.

Dia juga menegaskan bila pengadaan Bulog di dalam masa panen berjalan baik, maka tidak masalah untuk tidak mengimpor beras.

Baca Juga: Menteri Kesehatan Ungkap Sertifikat Vaksinasi Covid-19 Akan Jadi Syarat untuk Kegiatan Publik

“Jadi Anda bisa tahu bagaimana rasanya hati saya. Kalau pengadaan Bulog di dalam masa panen ini berjalan dengan baik, saya tidak masalah kita tidak impor selama stok Bulog mencapai satu juta,” ujar Muhammad Lutfi.

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x