3 Perempuan Terduga Teroris Dibekuk Polisi, Disebut Tahu Rencana Teror di Makassar

- 30 Maret 2021, 22:41 WIB
Petugas kepolisian berjalan menuju lokasi penggeledahan salah satu tempat tinggal terduga teroris di kawasan Condet, Jakarta, Senin, Senin, 29 Maret 2021.
Petugas kepolisian berjalan menuju lokasi penggeledahan salah satu tempat tinggal terduga teroris di kawasan Condet, Jakarta, Senin, Senin, 29 Maret 2021. /ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Portalbangkabelitung.com - Pihak kepolisian terus bergerak cepat melacak dan menangkap terduga teroris usai bom bunuh diri di depan Gereja Katedral Makassar.

Terbaru, polisi menangkap tiga orang terduga teroris berjenis kelamin perempuan.

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan mengungkapkan, ketiga terduga teroris tersebut inisial MM, M, dan MAN.

Baca Juga: Hasil Identifikasi Polisi, Terduga Teroris Dibaiat Ustaz di Markas FPI

"Pengembangannya telah ditangkap kembali tiga tersangka atau terduga teroris," kata Ramadhan di Mabes Polri, Selasa 30 Maret 2021.

Ketiganya kata Ramadhan, ditangkap berdasarkan hasil pengembangan dari penangkapan empat terduga teroris di Makassar yakni AS, SAS, M dan AN.

MM sendiri lanjut dia, mengetahui rencana teror bom bunuh diri yang dilakukan L dan YSF, bahkan ia juga memotivasi keduanya untuk melakukan hal tersebut.

Baca Juga: Sidang Pembacaan Permohonan Gugatan dari Partai Demokrat Kubu AHY Ditunda 2 Minggu, Ini Sebabnya

Kemudian M merupakan kakak ipar dari SAS yamg mana ia mengetahui bahwa SAS mengikuti kajian di Villa Mutiara.

Sementara terduga teroris MAN, dia melihat langsung saat pelaku bom bunuh diri menggunakan motor berangkat menuju TKP.

Halaman:

Editor: Muhammad Tahir

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x