Arab Saudi Tetapkan 1 Syawal 1442 H Tanggal 13 Mei 2021 Melalui Perhitungan Astronomi, Genap 30 Hari?

- 10 Mei 2021, 14:13 WIB
Ilustrasi Hari Raya Idul Fitri /Pixabay.com/PDGJ
Ilustrasi Hari Raya Idul Fitri /Pixabay.com/PDGJ /

Portalbangkabelitung.com- Tinggal hitungan hari Ramadhan akan segera berlalu dan Hari Raya Idul Fitri pun tiba.

Seluruh umat Islam di seluruh dunia bersuka cita menyambut hari yang fitri, 1 Syawal 1442 H.

Berbagai persiapan dilakukan dari beli baju lebaran, menyiapkan sajian lebaran seperti kue-kue kering serta opor dan rendang.

Baca Juga: Tata Cara Shalat Idul Fitri di Rumah, Yuk Simak!

Berdasarkan SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2021, libur Lebaran 2021 jatuh pada tanggal 13 dan 14 Mei.

Sementara itu, PP Muhammadiyah menetapkan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 H jatuh pada Kamis Wage, 13 Mei 2021.

Sementara itu, Nahdlatul Ulama (NU) dan pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar sidang isbat pada 11 Mei 2021.

Baca Juga: 5 Amalan Sunah yang Dicontohkan Rasulullah SAW Sebelum Shalat Idul Fitri

Sedangkan Arab Saudi, melalui Anggota Dewan Cendekiawan Senior Arab Saudi dan Penasihat Royal Court Sheikh Abdullah Bin Suleiman Al Manea mengatakan tahun ini Ramadhan akan menjadi 30 hari.

Keputusan pemerintah Arab Saudi itu diungkapkan portal Al Shorouq Online.

Halaman:

Editor: Ryannico

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x