Resep Sahur Simpel Oleh dr Zaidul Akbar, dr Zaidul : Jangan Sibuk Dengan Makanan, Perbanyak Berdoa Saat Sahur

- 13 April 2021, 08:54 WIB
Tangkapan layar: dr. Zaidul Akbar memperlihatkan infused water yang bagus untuk dikonsumsi ketika sahur /Bagus Kurniawan/Youtube Zaidul Akbar
Tangkapan layar: dr. Zaidul Akbar memperlihatkan infused water yang bagus untuk dikonsumsi ketika sahur /Bagus Kurniawan/Youtube Zaidul Akbar /

Portalbangkabelitung.com - Hari ini tanggal 13 April 2021 atau 1 Ramadhan 1442 H merupakan hari pertama berpuasa.

Berpuasa di bulan Ramadhan merupakan kewajiban umat muslim di seluruh dunia bagi yang beriman, akil baligh, dan mampu melaksanakan puasa. Selama tidak ada alasan yang syar'i, sebagai muslim tidak boleh meninggalkan puasa walau hanya satu hari.

Sebelum berpuasa, umat muslim disunnahkan untuk makan sahur terlebih dahulu agar ada asupan untuk energi selama berpuasa sehari penuh.

Baca Juga: Tak Ada Alasan Tak Makan Sahur, Berikut Resep Tumisan Cepat Namun Enak Untuk Sahur Ramadhan 2021

Ada beberapa tips dari dr. Zaidul Akbar, seorang dokter yang juga pakar pengobatan berdasarkan Quran dan Hadis. Tidak perlu resep yang rumit, namun resep ala Jurus Sehat Rasulullah yang kerap dipromosikan dokter lulusan Universitas Diponegoro ini malah cukup simpel.

“Ketika sahur, Anda minum infused water seperti ini, anda makan kurma tiga butir, minum zaitun 1 sendok makan, sudah cukup untuk energi siang,” ujar dr. Zaidul Akbar dalam satu kesempatan ceramahnya.

Infused water yang dimaksud adalah air rendaman bahan-bahan tertentu yang khasiatnya bermacam-macam.

Baca Juga: Asam Folat Penting Untuk Ibu Hamil, Simak Manfaatnya dan Dampak Jika Kekurangan Asam Folat

Resep Infused Water JSR ala dr Zaidul Akbar untuk Sahur. Resep ini untuk satu hingga dua gelas air infused water:

- sejempol jahe, cuci bersih, jangan kupas kulitnya, iris

- seruas kunyit, cuci bersih, bisa diiris, atau diparut

- satu sendok teh black pepper atau lada hitam

- 400 ml air matang, boleh biasa, atau hangat

Siapkan botol atau wadah yang terbuat dari kaca, masukkan semua bahan tersebut. Diamkan kira-kira selama enam jam dan maksimal 12 jam. Anda dapat memasukkannya ke dalam kulkas atau di suhu ruang.

Baca Juga: Termasuk Makanan Super Food, Ini Resep Sup Bayam Putih Telur Pas Untuk Menu Berbuka dan Sahur Ramadhan 2021

“Campur saja begini, tidak usah diisi ulang. Kalau sudah selesai, buang saja,” ujar Zaidul Akbar menyatakan setelah infused water dikonsumsi, jahe, kunyit dan lada hitam dapat dibuang.

“Tiap hari minum begini saja. Apa yang terjadi? Tubuh anda akan kebanjiran vitamin, mineral, dari sini (infused water),” ujarnya.

Jangan lupa, bila anda sahur pukul 04.00, berarti idealnya anda harus mulai merendam bahan-bahan ini pada pukul 20.00-22.00 malam hari sebelumnya.

“Sahur kan harus banyak berdoa. Ramadhan (beribadah) paksain yang banyak. Apalagi kalau baca Quran. Minta sama Allah, minta kalau ada penyakit dalam badanku, dalam kalbuku maka jadikan Al Quran ini sebagai penyembuhnya. Itu janji Allah,” ujarnya.

Baca Juga: Bisa Jadi Camilan Saat Ramadan 2021 Atau Lebaran, Berikut Resep Kue Pita yang Unik dan Enak Hanya 3 Bahan

“Maka jangan sibuk dengan makanan. Itu kata kuncinya. Sibuk dengan ibadah saja.

Banyakin dzikir,” ujar ustad kelahiran tahun 1977 ini.

Dr. Zaidul Juga mengingatkan agar berhati-hati untuk memilih makanan. Pilihlah yang organik dan tanpa bahan tambahan.

“Peracunan makanan kita itu luar biasa. Tandanya apa? Autoimun jaman dulu tidak banyak, sekarang berlimpah (penyakit)autoimun. Penyakit-penyakit yang tidak ada 50 tahun lalu sekarang ada. Gara-gara apa? Gara-gara orang Indonesia sudah tidak kenal lagi dengan kunyit, jahe, ketumbar. Kenalnya dengan apa? Dengan fastfood dan lainnya. Yuk berubah,” ajak dr Zaidul Akbar.

Bulan Ramadhan ini adalah waktu yang tepat untuk membersihkan diri dari makanan dan minuman yang tidak sehat, sekaligus membersihkan jiwa dari segala keburukan.

Artikel ini telah terbit di media Portal Jogja dengan judul "Sahur Ala dr. Zaidul Akbar, Resep Simpel Tapi Cukup Untuk Energi Seharian Usai Sahur. Lihat Disini!" yang tayang pada 12 April 2021.***
(Portal Jogja/Lasti Martina)

Editor: Ryannico

Sumber: Portal Jogja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x