Kronologi Tragedi Penembakan Masyarakat Sipil Diduga oleh Anggota Brimob Kecamatan Amahai Maluku Tengah

- 7 Desember 2021, 19:46 WIB
Kronologi Tragedi Penembakan Masyarakat Sipil Diduga oleh Anggota Brimob Kecamatan Amahai Maluku Tengah
Kronologi Tragedi Penembakan Masyarakat Sipil Diduga oleh Anggota Brimob Kecamatan Amahai Maluku Tengah /Instagram @gejayanmemanggil

Pada hari Selasa tanggal 7 Desember 2021 sekira pukul 05.20 WIT pagi, pihak kepolisian masuk ke Negeri Tamilouw dengan menggunakan mobil Barakuda 2 unit, Water Canon 1 unit dan mobil truk perintis 6 unit.

Baca Juga: Akun Instagram Asli Rachmawati, Ibu Randy Bagus Hari Sasongko Hilang usai Ramai 'Dikunjungi' Warganet

Disebutkan dalam postingan jumlah mobil-mobil milik Brimob kurang lebih 24 unit bersama dengan senjata lengkap.

Tujuan Brimob setempat memasuki daerah tersebut adalah untuk melakukan penangkapan kepada para pihak yang mana pernah di mintai keterangan.

Untuk sementara ini, Portalbangkabelitung.com belum mengetahui para pihak yang dimaksud.

Baca Juga: Download Film Spiderman No Way Home Sub Indo, Saat Seluruh Penjahat Keluar, Sandman yang Paling Merepotkan

Namun dijelaskan dalam postingan itu, para anggota Brimob melakukan penembakan serta penggerebekan di setiap rumah-rumah yang dimaksud.

Mendengar adanya bunyi penembakan, masyarakat sekitar sontak terkejut dan ketakutan.

"Pada saat itu pun, warga kaget dan ketakutan, anak² menangis dan tidak tau arah karena kaget, masyarakat /Pemuda pun mulai bersambung keluar, di situpun terjadi argument dan pihak kepolisian sendiri pun mengambil sikap dengan kebutuhan serentak," tulis akun tersebut.

Baca Juga: LINK Nonton Spiderman No Way Home Full Movie Subtitle Indonesia

Halaman:

Editor: Suhargo

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x