Ternyata Ikan Pepes Jadi Salah Satu Makanan Nasional Khas Timor Leste

31 Desember 2020, 20:04 WIB
Ikan Pepes /freepik.com

Portalbangkabelitung.com - Sajian kuliner boga bahari atau seafood memiliki berbagai macam bentuk.

Salah satunya yang umum diketahui yaitu ikan pepes.

Namun, siapa sangka ikan pepes ternyata menjadi salah satu makanan nasional yang terkenal di Timor Leste.

Baca Juga: Tak Bisa Diterapkan di Semua Daerah, Pembelajaran Tatap Muka Januari 2021 Tuai Pro dan Kontra

Selain ikan pepes, masih ada lho makanan nasional lain yang dimiliki Timor Leste.

Negara termuda di Asia ini dikenal sangat multikultural.

Perpaduan budaya portugis, Indonesia, dan negara ASEAN lain ikut berpengaruh pada kuliner negara ini.

Baca Juga: Mandat UU 11 Tahun 2009 Tentang Kesejahteraan Sosial Di Era Pandemi Covid-19

Masakan Timor Leste dipengaruhi dari makanan Asia Tenggara dan dari masakan Portugis.

Bukan tanpa alasan, negara penghasil minyak ini punya sejarah panjang dengan portugis yang menguasai negara itu selama 450 tahun.

Cita rasa dan bumbu dari bekas jajahan Portugis lainnya bisa didapatkan karena kehadiran tentara Portugis dari koloni lain di Timor Leste.

Baca Juga: Ini Dia Lirik Lagu Kebangsaan Indonesia Raya Versi 3 Stanza yang Asli, Apakah Kamu Sudah Hafal?

Tak jauh berbeda dari negara Asia lainnya, sebagai negara pertanian, nasi menjadi makanan pokok di Timor Leste.

Selain beras, bahan makanan pokok lainnya yang dibudidayakan di wilayah ini antara lain ubi jalar, jagung, ubi kayu, dan talas.

Sebagaimana diberitakan Zonajakarta.com dalam artikel berjudul "Tak Banyak yang Tahu, Ikan Pepes Termasuk Satu dari 5 Makanan Nasional Khas Timor Leste!", berikut beberapa menu makanan nasional yang dimiliki Timor Leste.

Baca Juga: Tabur Garam pada Tanaman Bisa Buat Tanah Subur, Berikut Penjelasannya!

1. Batar Da'an
Batar da'an adalah hidangan vegan dan bebas gluten yang lezat yang disiapkan dengan jagung dan kacang hijau.

Nama batar da'an diambil adari bahasa Tetum, salah satu dari dua bahasa resmi Timor Leste, bersama dengan bahasa Portugis yang artinya jagung rebus.

Batar da'an terdiri dari labu, jagung, dan kacang hijau yang secara tradisional disajikan dengan nasi.

Baca Juga: Beberapa Kata dalam Bahasa Indonesia yang Keliru Penulisannya, Wajib Tahu!

2. Ai Manas
Kalau Indonesia punya sambal, Timor Leste punya Ai Manas.

Ai Manas adalah detak jantung dari makanan orang Timor.

Makanan ini sangat terkenal di seluruh negeri dan hadir dengan banyak varietas daerah yang bervariasi sesuai selera.

Baca Juga: Agar Tetap Harmonis, Berikut Beberapa Tips Memuaskan Suami Tercinta Ketika Sedang Haid

Cabai hijau atau merah sering kali menjadi bahan utamanya.

Cabai ditumbuk bersama kulit jeruk nipis, jahe, bawang bombay, dan beberapa bumbu lokal lainnya.

Bahkan satu sendok teh saus ini sudah cukup untuk menjadi pelengkap makanan apa pun.

Baca Juga: Makan Bersama dengan Pasangan Bisa Bikin Langgeng, Kok Bisa?

3. Feijoada
Ini adalah salah satu masakan Timor yang berasal dari Portugis.

Itu terbuat dari daging babi, chorizo, dan kacang-kacangan.

Terkadang, hidangan tersebut dimasak dengan daging sapi atau daging lainnya.

Baca Juga: Mandi Saat Masih Berkeringat Ternyata Berdampak Negatif, Berikut Ulasannya!

Biasanya dimasak dengan api kecil dalam panci tanah liat.

Feijoada paling enak dimakan dengan nasi.

4. Ikan Sabuko atau Ikan Pepes
Ini adalah hidangan yang dibuat dengan membungkus ikan utuh, atau terkadang potongan ikan, dengan daun pisang.

Baca Juga: Bolehkah Membunuh Cicak dan Tokek Dalam Islam? Berikut Penjelasannya!

Ikan ini dilapisi pasta rempah-rempah yang biasanya mengandung bahan-bahan seperti kunyit, kemiri atau makadamia, tomat, terasi, gula aren, kemangi, asam, serai, dan cabai.

Kemudian dibungkus rapi dengan daun pisang, dan bungkusannya bisa dikukus atau dipanggang.

Ikan disajikan di daun, dan biasanya disertai dengan irisan jeruk nipis atau lemon di sampingnya.

Baca Juga: Penelitian Ungkap Bahwa Anak Warisi Kecerdasan Dari Ibu, Yuk Simak!

Variasi ikan pepes ditemukan di seluruh Timor Leste dan Indonesia, tetapi variasi yang paling populer adalah ikan pepes mas, dibuat dari ikan mas.

5. Caril
Caril merupakan jenis kari ayam yang dimasak dengan santan bersama dengan kentang dan capsicum.

Ikan pepes disebut juga ikan sabuko oleh orang Timor Leste.

Baca Juga: Prakerja Kembali Dibuka Tahun 2021, Simak Cara Daftar dan Persyaratannya

Berbeda dengan hidangan kari lainnya di Asia, caril tidak terlalu pedas.

Biasanya dimakan dengan nasi atau jagung.***(Hani Affifah/Zonajakarta.com)

Editor: Ryannico

Sumber: Zona Jakarta

Tags

Terkini

Terpopuler