Kisi-Kisi Soal SKD Tes CPNS 2021: TIU, TWK, TKP

- 26 Mei 2021, 14:14 WIB
Daftar Formasi CPNS 2021 Khusus Lulusan SMA dan Sederajat
Daftar Formasi CPNS 2021 Khusus Lulusan SMA dan Sederajat /Ahmad Fiqi Purba/Instagram.com/@bkngoidofficial

Portal Bangka Belitung- Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2021 akan dibuka pada 31 Mei-21 Juni 2021.

Seleksi dilakukan melalui 3 tahap, yaitu seleksi administrasi (pemberkasan), Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Pada tahun ini, pelaksanaan seleksi CASN akan dilakukan secara online melalui Sistem Seleksi Calon ASN atau SSCASN yang bisa diakses melalui link https://sscasn.bkn.go.id

Baca Juga: Pendaftaran Seleksi CPNS 2021 Dilakukan Melalui SSCASN, Apa Itu SSCASN? Kenali Fitur-fiturnya

Setelah mendaftar di SSCASN, para calon ASN yang telah lolos seleksi pemberkasan akan melaksanakan tes SKD.

Materi tes SKD terdiri dari 3 macam yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), materi Tes Intelegensi Umum (TIU), dan materi Karakteristik Pribadi (TKP).

Untuk mempermudah kalian mempelajarinya, berikut kisi-kisi dan tips masing-masing golongan soal seleksi CPNS 2021:

Baca Juga: Cara Buat Akun Untuk Daftar Seleksi CPNS 2021 di sscasn.bkn.go.id, Jangan Sampai Salah

1. Tes Integensi Umum (TIU)

Soal-soal TIU berhubungan dengan kemampuan menghitung atau aritmatika serta kemampuan bahasa Anda. Untuk dapat melewati tahap ini dengan mudah, Anda dapat benyak berlatih mengenai pola-pola berhitung serta pembendaharaan kata.

2. Tes Wawasan Kebangsaan (TWK)

Tipe soal ini akan menguji pengetahuan Anda mengenai peraturan yang berlaku secara resmi di Indonesia. Peraturan ini mencakup Undang-Undang, cara hidup berbangsa dan bernegara, pengetahuan pancasila, termasuk sejarah terkait dibentuknya peraturan tersebut.

3. Tes Karakteristik Pribadi (TKP)

Seperti namanya, hasil Anda dalam mengerjakan soal ini akan mencerminkan karakteristik pribadi Anda. Tips dalam menjawab soal TKP adalah menjawab dengan jujur dan apa adanya sesuai kenyataan. Sebab pemerintah hanya akan menerima ASN yang jujur, profesional serta berintegrasi.

Baca Juga: Contoh Latihan Soal Tes CPNS 2021: TIU, TWK, dan TKP

sebagai informasi, sistem seleksi CPNS memang menggunakan sistem gugur. SKD digelar menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT).

Biasanya lokasi tes SKD berbeda-beda tergantung formasi dan instansi yang dipilih.

Tips agar lolos seleksi ini, pastikan peserta menguasai semua jenis soal yang diberikan baik TWK, TIU, dan TKP.***

Baca Juga: Cek Jumlah Soal TKP, TIU, TWK dan Nilai Ambang Batas SKD Seleksi CASN 2021

Editor: Suhargo

Sumber: Menpan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x