Tega Bobol ATM Sang Kekasih Sejak 2019, Oknum Mahasiswa Ini Ditangkap Polisi

- 3 April 2021, 17:11 WIB
Foto: Ilustrasi ATM ,  Transaksi  Non Tunaitunai
Foto: Ilustrasi ATM , Transaksi Non Tunaitunai //Pixabay/Peggy_Marco

Portalbangkabelitung.com - Kasus pencurian memang bisa menimpa siapa saja. Pelakunya pun bisa siapa saja termasuk orang terkasih. Seperti kisah korban ADW ini.

ATM milik korban ADW ternyata dibobol oleh kekasihnya sendiri yang berinisial AK, berusia 22 tahun. Diketahui AK masih berstatus mahasiswa.

Alhasil uang milik ADW senilai Rp 9 juta ludes diambil, sebagaimana dikutip Portalbangkabelitung.com dari PMJ.

Baca Juga: Densus 88 Berhasil Amankan Pria Penjual Senjata Airgun kepada Zakiah Aini di Aceh

"Uang tersebut diambil dari 26 Desember 2019 sampai 1 Februari 2020 lalu. Sebanyak 15 kali transaksi," terang Kapolsek Mejayan Kompol Sigit Siswadi saat gelar perkara.

Kapolsek menceritakan, pada awalnya korban ADW kaget saat melihat saldo tabungan uangnya kosong. Kemudian, ia mendatangi bank untuk melakukan print out.

Selanjutnya, dalam buku tabungan tercantum 15 kali penarikan uang melalui ATM. Saat dihitung total pengambilan mencapai Rp 9 juta.

Baca Juga: Nilai Kinerja Jokowi, Amien Rais: Semua yang Berani Mengkritik akan Dicari Pasalnya

Berikutnya, korban meminta tolong petugas bank untuk mengetahui siapa orang yang telah melakukan penarikan tersebut melalui CCTV di ATM.

"Korban terkejut, ternyata yang mengambil uangnya tidak lain pacarnya sendiri. Pengambilan uang terhadap sejumlah ATM di Kabupaten Madiun dan Kabupaten Nganjuk," sambungnya.

Halaman:

Editor: Ryannico

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x